Liga Asuransi – Pembaca yang kami hormati, memasuki minggu terakhir di bulan Oktober ini sudah banyak kejadian kecelakaan dan berbagai berita bencana alam yang telah terjadi.
Kami akan memberikan kepada Anda 7 Pilihan berita kecelakaan dan tragedi di minggu ini. Kembali kami ingatkan untuk selalu berhati-hati baik pada setiap berkendara, juga dalam melakukan aktivitas sehari-hari karena segala jenis risiko yang dapat merugikan finansial hingga nyawa Anda dapat terjadi kapan saja.
- Sulitnya Padamkan Kebakaran Gudang Tripleks di Bandung
Bandung – Gudang tripleks di Jalan Soekarno Hatta Kota Bandung terbakar. Proses pemadaman terkendala akses bangunan yang terbatas.
Kepala Bidang Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan Diskar PB Kota Bandung M Yusuf Hidayat mengatakan luas bangunan yang terbakar sekitar dua ribu meter persegi. Saat ini petugas melakukan pemadaman dan penyekatan kebakaran api.
“Karena akses (bangunan) untuk anggota pemadam ini tidak ada. Hanya satu pintu. Bangunan sebelah kanan dan kirinya merupakan benteng yang tertutup,” kata Yusuf kepada detikJabar di lokasi kejadian, Senin (24/10/2022).
Yusuf mengatakan pemadam kebakaran yang dikerahkan mencapai 10 unit. Pihaknya berupaya menyekat api agar tak merembet ke bangunan lain.
“Kita sekarang isolasi agar tak merembet ke bangunan lain,” ucap Yusuf.
Menurut salah seorang pekerja gudang, Aroban (40) mengaku menerima laporan dari masyarakat sekitar gudang sekitar pukul 20.00 WIB. Aroban mengatakan di gudang tak ada satu pekerja pun.
“Semuanya sudah pulang. Jadi tidak ada orang sama sekali,” kata Aroban kepada detikJabar, Senin (24/10/2022).
Lebih lanjut, Aroban mengaku belum mengetahui penyebab pastinya kebakaran. Sebab, tak ada pekerja ketika malam hari. “Tidak tahu ini, soalnya tidak ada orang-orang,” kata Aroban.
Source: https://www.detik.com/jabar/berita/d-6366867/sulitnya-padamkan-kebakaran-gudang-tripleks-di-bandung.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Kebakaran
- Asuransi Property All Risks
- Asuransi Personal Accident
- Asuransi Kesehatan
- Lain-lain
- Kapal Cantika 77 Terbakar di Laut NTT, Korban Meninggal 14 Orang
Bisnis.com, JAKARTA – Jumlah korban meninggal dunia akibat kapal feri Cantika Express 77 yang terbakar di tengah laut dalam perjalanan dari Kupang-Alor, NTT menjadi 14 orang.
“Sampai dengan saat ini jumlah korban kapal terbakar sudah menjadi 14 orang dan tadi tujuh korban meninggal sudah dibawa ke Kota Kupang,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur I Putu Sudayana di Kupang, Selasa (25/10/2022).
Hal itu disampaikannya saat menyambut kedatangan 97 korban kecelakaan kapal Cantika Express 77 yang dievakuasi menggunakan kapal SAR KN Antareja.
Dia menambahkan bahwa saat ini total warga yang sudah berhasil dievakuasi mencapai 114 dari 240 orang dan dari jumlah tersebut tujuh orang meninggal dunia dan sekitar empat orang alami luka bakar.
Sementara itu, sisanya lagi saat ini masih berada di desa Naikliu, Kabupaten Kupang, yang menjadi lokasi atau tempat pertama dievakuasi.
“Tetapi saat ini sejumlah warga masih berada di sana karena masih trauma dengan kejadian yang menimpa mereka siang tadi,” ujar dia.
Lebih lanjut, dia menyebut dari total 14 korban yang meninggal, satu orang sebenarnya jenazah yang dibawa dari Kupang ke Alor. Sehingga saat kejadian tersebut, warga yang sudah meninggal itu pun dilepaskan ke laut untuk dibawa ke darat.
Dia mengatakan proses pencarian masih akan terus dilakukan dan akan dilakukan pada Selasa pagi. Sementara itu, kapal yang terbakar tersebut kini masih mengambang di tengah laut dan api masih membakar badan dari kapal itu.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Kebakaran
- Asuransi Kesehatan
- Asuransi Personal Accident
- Asuransi Jiwa
- Asuransi Hull and Machinery
- Lain-lain
- Kecelakaan di Pangandaran, Mobil Jenazah Tabrakan dengan 3 Sepeda Motor, 1 Pengendara Tewas
KOMPAS.com – Kecelakaan terjadi di Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (23/10/2022) sekitar pukul 13.30 WIB. Sebuah mobil jenazah terlibat tabrakan dengan tiga sepeda motor. Mobil jenazah bernomor polisi Z 9940 U itu merupakan milik Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran UPTD RSUD Pandega, Pangandaran.
Insiden yang terjadi di jalan raya Kalipucang-Pangandaran, tepatnya di Blok Baturikel, wilayah Dusun Karangsari, Desa Putrapinggan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, mengakibatkan satu orang meninggal dunia. Korban jiwa dalam peristiwa ini merupakan pengendara motor.
Sopir mobil jenazah, Indra Aditya (24), mengatakan, saat kejadian, dirinya sedang mengantar jenazah anak berusia 1 tahun ke wilayah Kecamatan Mangunjaya, Pangandaran.
“Saya dari arah Pangandaran kemudian menyalip dua mobil. Cuma, baru tersalip 1 mobil dan saat itu posisi mobil saya berada di tengah-tengah,” ujarnya, Minggu, dikutip dari Tribun Jabar. Karena berada di tanjakan, mobil jenazah tersebut melaju pelan-pelan.
“Kemudian, ada motor yang dari atas (dari arah Banjar) ngebut. Mungkin karena kaget, tekor, jadi jatuh terus menghantam bemper mobil bagian depan samping kanan,” ucapnya. Saat sepeda motor pertama jatuh, dihantam oleh dua motor di belakangnya.
Satu orang meninggal Akibat kecelakaan itu, seorang pengendara motor meninggal dunia di RSUD Pandega Pangandaran. Adapun dua pengendara sepeda motor lainnya mengalami luka ringan.
“Dua orang luka ringan dan satu orang MD (meninggal dunia),” ungkap anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Kalipucang Bripda Agung Surya Ramadan selepas mendata korban di RSUD Pandega Pangandaran, dilansir dari Tribun Jabar. Korban jiwa dalam kecelakaan maut di Pangandaran ini bernama Muhamad (20), warga Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Kendaraan Bermotor
- Asuransi Kesehatan
- Asuransi Jiwa
- Lain-lain
- Banjir Bandang di Lombok Timur, Jembatan Rusak-Warung Hanyut
Lombok Timur – Banjir bandang di Desa Loyok dan Pesanggrahan, Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur, NTB, Senin (24/10/2022) sekitar pukul 16.00 Wita, menyebabkan dua bangunan milik warga dan pemerintah desa rusak. Kepala Desa Loyok Muhammad Rosyidi mengatakan, jembatan rusak hingga satu warung milik warga di Dusun Otak Desa, Desa Loyok Timur, hanyut terbawa arus sungai yang meluap.
“Curah hujan cukup tinggi dan lama pada pukul 14.00 Wita. Tiba-tiba banjir meluap datang ke pemukiman warga di bantaran sungai Desa Loyok,” kata Rosyidi, Senin malam (24/10/2022), via sambungan telepon.
Menurut Rosyidi, banjir dan longsor itu disebabkan air sungai di wilayah Dusun Joben, Desa Pesanggrahan, Kecamatan Montong Gading, meluap. Dua aliran sungai tersebut bertemu di Desa Loyok, sehingga mengakibatkan air meluap setinggi 1,5 meter.
“Airnya cukup tinggi, setinggi dada orang dewasa. Tapi malam ini (kemarin, Red) sudah surut,” katanya.
Selain merusak dua bangunan toko, pos ronda milik warga dan pemerintah desa setempat, satu unit jembatan penghubung Desa Loyok dan Dasan Tinggi miring dan tidak bisa dilalui pengendara akibat luapan air. “Kami tutup sementara. Takut roboh. Sementara dialihkan dulu,” kata Rosyidi.
Terpisah, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lombok Timur Iwan Setiawan mengatakan, selain merusak dua bangunan dan satu jembatan di Desa Loyok, satu tanggul jalan jurusan Prau Banyar Joben, Desa Pesanggrahan, juga rusak akibat banjir.
“Jadi tanggul ini longsor 10×10 meter karena tidak mampu menahan air. Kami masih lakukan assessment dan pemantauan tingkat kedaruratan, terutama jembatan miring di Loyok,” kata Iwan.
BPBD Lombok Timur juga masih melakukan pendataan kepada masyarakat terdampak banjir bandang di Desa Loyok dan Pesanggrahan. Selain itu warga diminta terus waspada terhadap curah hujan yang semakin tinggi pada akhir bulan Oktober 2022.
“Kami masih mendata berapa kerugian. Alhamdulillah tidak ada informasi korban jiwa sampai dengan malam ini (kemarin, Red),” kata Iwan.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Kesehatan
- Asuransi Jiwa
- Asuransi TLO
- Asuransi All Risk
- Lain-lain
- Kecelakaan Kerja Proyek Jembatan Sulawesi II Banjarmasin, Pekerja Tewas Tertindih Batang Beton
TRIBUNKALTENG.COM, BANJARMASIN – Kecelakaan kerja terjadi pada proyek pembangunan Jembatan Sulawesi II di Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Minggu (23/10/2022), sekitar pukul 14.45 WITA.
Peristiwa nahas tersebut membuat seorang pekerja proyek bernama Kasim (50) meninggal dunia, akibat tertindih batang beton besar (girder).
Insiden terjadinya kecelakaan kerja tersebut di lokasi proyek di wilayah Kelurahan Antasan Kesil Timur, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kalsel.
Kepala Dinas PUPR Banjarmasin, Sudarmadiyah, mengatakan, lokasi proyek sudah dipasang garis polisi.
“Nanti kami meminta pihak penyedia untuk membuat laporan kepada pihak kepolisian terkait kronologisnya seperti apa,” ucapnya.
Padahal, proyek Jembatan Sulawesi II ini ditargetkan harus selesai pada Desember 2022.
“Detail seperti apanya, kami belum tahu. Kami akan koordinasi lebih lanjut dulu dengan penyedia dan PPK terkait mengapa sampai girder itu terpeleset,” bebernya.
Disampaikannya juga bahwa girder atau batang beton besar yang menimpa pekerja itu adalah yang kedua pada segmen satu.
“Jadi, girder satu sudah terpasang. Kemudian pemasangan girder yang kedua segmen satu, itu yang menimpa,” pungkasnya.
Pekerja asal Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan, ini tewas dalam perjalanan menuju ke RSUD Ulin Banjarmasin.
Penuturan Fajrin, warga setempat yang ikut mengantarkan korban menuju rumah sakit, menyampaikan, terdapat luka parah di bagian pinggang.
“Saat korban diangkat dari titik terjepit, baru darahnya mengalir deras keluar dari luka di bagian pinggang,” ujarnya.
“Sampai ada terlihat keluar dari dalam perutnya,” bebernya.
Seorang saksi, H Undul, menyampaikan, saat itu sedang duduk di depan pintu rumahnya yang tepat berada di depan lokasi pembangunan Jembatan Sulawesi II.
“Melihat pas beton jatuh, terdengar suara keras, bahkan sampai terasa getaran hingga rumah saya,” ujar dia saat diwawancarai di rumahnya.
H Undul pun segera mendekati lokasi kejadian untuk melihat apakah ada korban dilokasi.
“Dalam hati berdoa semoga tidak ada korban. Setelah dekat, saya melihat ada satu pekerja yang tertindih batang beton,” bebernya.
Dari keterangan H Undul, kondisi korban saat ingin dibawa ke RSUD Ulin sudah sangat lemas.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Kesehatan
- Asuransi Jiwa
- Asuransi Personal Accident
- Asuransi All Risk
- Asuransi Heavy Equipment
- Lain-lain
- Tangki BBM Meledak di PT Marcopolo Shipyard Batam, 2 Pekerja Tewas
Batam – Empat orang pekerja mengalami kecelakaan kerja terjadi di PT Marcopolo Shipyard l, Kelurahan Sei Pelunggut, Kecamatan Sagulung, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri). Akibat ledakan tangki BBM itu, dua orang pekerja tewas akibat alami luka bakar dan dua lainnya mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.
“Kejadiannya pada Kamis (20/10/2022). Dua korban meninggal, dua korban luka bakar dan saat ini mendapat perawatan di rumah sakit,” kata Kapolsek Sagulung, Iptu Nyoman Mahendra, Sabtu (22/10/2022).
Empat orang pekerja di PT Marcopolo Shipyard tersebut diketahui sedang melakukan pekerjaan membuka palp di dalam tangki Kapal Griya Enim. Tangki tersebut bekas membawa Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite.
Saat sedang bekerja, api tiba-tiba menyambar. Tangki yang sedang dikerjakan empat orang pekerja tersebut terbakar. Dua korban yang tewas ditempat yakni TW (23) dan PJ (23), sedangkan RH (23) dan WH (28) mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.
“Untuk penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan. Dua korban selamat, belum bisa dimintai keterangan, untuk TKP sendiri kita sudah lakukan pengamanan sudah dipasang garis polisi,” ujarnya.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Kesehatan
- Asuransi Jiwa
- Asuransi Personal Accident
- Asuransi All Risk
- Lain-lain
- Truk Pakan Ringsek Tabrak Tronton di Temon Kulon Progo
Kulon Progo – Diduga akibat sopir mengantuk, sebuah truk pengangkut bahan pakan oleng hingga menabrak truk tronton yang terparkir di Jalan Jogja-Purworejo ruas Kalurahan Temon Wetan, Kapanewon Temon, Kabupaten Kulon Progo, DIY, pagi ini. Akibatnya, sopir truk dilarikan rumah sakit dalam kondisi luka usai sempat terjepit kabin truk pakan yang ringsek.
Kecelakaan ini bermula saat truk bernomor polisi AB 8595 ET yang dikemudikan oleh Sigit Bayu Pamungkas (42) bersama kernetnya, Sutris (19) keduanya warga Purworejo, Jawa Tengah melaju dari arah timur atau Jogja ke barat menuju Purworejo. Sampai di lokasi kejadian, truk yang diketahui mengangkut bahan pakan ini mendadak oleng ke kiri atau selatan jalan.
Nahas truk ini justru menabrak truk truk tronton bernomor polisi B 9041 NEH, disopiri oleh Wahmudin (42) warga Batang, Jawa Tengah yang sedang terparkir di tepi jalan sisi selatan.
“Diduga sopir tersebut mengalami ngantuk, sehingga dalam mengendarai kurang konsentrasi, kemudian pada saat melintas di TKP kendaraannya oleng ke kiri sehingga menabrak bagian belakang truk tronton yang sedang terparkir di bahu jalan,” ungkap Kanit Lantas Polsek Temon, Iptu Agus Kusnendar saat ditemui di lokasi kejadian Selasa (25/10/2022).
Agus mengatakan kerasnya benturan membuat kabin truk tersebut ringsek hingga menggencet badan sang sopir, sementara kernet berhasil menyelamatkan diri. Tim gabungan dari Basarnas, Polisi, PMI dan relawan diterjunkan untuk melakukan evakuasi terhadap korban.
Adapun proses ini memakan waktu hingga 1 jam sebelum akhirnya korban berhasil dievakuasi ke RSUD Wates. Atas kejadian insiden ini korban menderita luka terbuka pada bagian kaki. Sedangkan kernetnya hanya menderita luka lecet pada bagian kepala.
“Tadi evakuasi dilakukan oleh SAR, Kemudian dari PMI, dari relawan juga, berjalan lancar. Alhamdulillah korban bisa segera kita evakuasi ke rumah sakit,” ujarnya.
Atas kejadian ini, Agus mengimbau kepada pengguna jalan yang melintas di ruas jalan nasional wilayah Temon untuk meningkatkan kehati-hatian. Apabila mengantuk dianjurkan menepi sejenak agar kejadian seperti ini tidak terulang kembali.
“Kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati karena ruas jalan di sekitar Temon memang lurus, jalannya juga halus , biasanya pengemudi pada jam-jam tersebut suka lalai dalam mengendarai atau ngantuk. Silakan apabila mengantuk atau lelah bisa menggunakan fasilitas seperti rest area yang sudah ada,” ujarnya.
Source: https://www.detik.com/jateng/jogja/d-6367276/truk-pakan-ringsek-tabrak-tronton-di-temon-kulon-progo.
Tinjauan Manajemen Resiko dan Asuransi
- Asuransi Pengangkutan Barang
- Asuransi Jiwa
- Asuransi Kendaraan Bermotor
- Asuransi All Risk
- Lain-lain
Informasi ini disajikan oleh: L&G Insurance Broker – The Smart Insurance Broker.
—
MENCARI PRODUK ASURANSI? JANGAN BUANG WAKTU ANDA DAN HUBUNGI KAMI SEKARANG JUGA
HOTLINE L&G 24 JAM: 0811-8507-773 (CALL – WHATSAPP – SMS)
website: lngrisk.co.id
E-mail: customer.support@lngrisk.co.id
—